Selasa 22/10, Lima Pimpinan DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029 Bakal Dilantik
BANDARLAMPUNG- Setelah disetujui oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), lima pimpinan definitif DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029 bakal dilantik besok, Selasa (22/10)
Sekretaris DPRD Lampung, Tina Malinda menyebut Pelantikan akan dilakukan dalam sidang Paripurna DPRD Provinsi tentang pengambilan sumpah dan janji jabatan yang berlangsung mulai sekira pukul 10.00 wib.
“Insyaallah pelantikan pimpinan DPRD akan digelar besok, sekitar pukul 10.00 wib,” ujarnya, Senin (21/10).
Usulan lima pimpinan DPRD Lampung disampaikan masing-masing fraksi partai pemenang Pemilu, di rapat paripurna, Jumat 4 Oktober 2024.
Ketua DPRD adalah Ahmad Giri Akbar dari Fraksi Gerindra. Wakil Ketua I adalah Kostiana dari Fraksi PDIP.
Wakil Ketua II adalah Ismet Roni dari Fraksi Golkar, Wakil Ketua III Maulida zahroh dari Fraksi PKB dan Wakil Ketua IV Naldi Rinara dari Fraksi Nasdem.(*)