Site icon lampunginsta.com

Camat Kedaton Gerak Cepat Atasi Berbagai Persoalan di Wilayahnya

BANDARLAMPUNG- Genap seminggu menjabat sebagai plh Camat Kedaton, Heliansah gerak cepat atasi berbagai persoalan yang ada di area kecamatan Kedaton.Jumat (23/1/2026).

Menurut Heli, sapaan akrabnya, beberapa waktu lalu dirinya melakukan sterilisasi bangunan rumah yang berada dipinggir/bibir sungai sesuai arahan walikota Bandarlampung Eva Dwiana.

“Sesuai arahan ibu Walikota, kami ditugaskan untuk memonitoring di setiap wilayah yang ada di kecamatan masing-masing. Saya melakukan pembongkaran beberapa rumah yang ada diatas bibir sungai yang menyebabkan banjir,” paparnya.

Menurutnya, Heli sempat mendapatkan laporan warga terkait adanya penyumbatan drainase akibat sampah dan adanya pendangkalan drainase akibat endapan lumpur di Jalan Ki Maja tepatnya di depan Gedung Olahraga (GOR) Siger Milenial.

“Tadi saya bersama petugas damkar kota Bandarlampung, RT, Kaling, Linmas melakukan gotong royong untuk membersihkan drainase tersebut,” ujarnya

Ia berharap dengan adanya bersih-bersih lingkungan yang diadakan seminggu dua x ini diharapkan dapat membuat aliran air lebih lancar dan tidak ada lagi genangan air.

” Kita sudah rutin lakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan seminggu dua x. Semoga aliran air menjadi lancar dan tidak ada genangan lagi mengingat ini musim penghujan,” harapnya

Sementara itu salah satu warga di sekitar area, BW (39) memberikan apresiasi atas langkah yang dilakukan oleh plh Camat Kedaton dengan melakukan respon cepat keluhan warga.

” Bagus ya, kalau ada camat yang cepat tanggap dan respon keluhan masyarakat, sebagai warga yang baik kita perlu dukung langkah positif ini, mungkin dikegiatan selanjutnya warga masyarakatnya bisa membantu pamong setempat untuk ikut bersama melakukan bersih-bersih lingkungan,” ungkapnya.(*)