Komisi III DPRD kota Metro,Soroti Kwalitas Pembangunan Jalan
METRO (LAMPUNGINSTA)- Komisi III DPRD kota Metro soroti kondisi jalan Seriti 1 Rw. 07 Kelurahan Purwoasri Kecamatan Metro utara, yang baru saja dibangun sudah Bobrok, senin, 25/01/2021.
Terkait dengan Pembangunan jalan Seriti 1, Kordinator Komisi III Ahmad Khuszaeni, yang juga Wakil Ketua 2 DPRD kota Metro, kepada Awak Media menjelaskan; Berdasarkan Laporan Warga Masyarakat, kemudian kami juga melihat langsung dilokasi, hasil pembangunan jalan Seriri 1 Kelurahan Purwoasri jauh dari yang diharapkan masyarakat, serta kwalitasnya buruk sekali ini sangat perlu Evaluasi yang cukup mendalam.
Kami nanti selaku DPR apalagi itu memang Ranah Kami, Komisi III dan saya selaku Kordinator akan menyampaikan pada Dinas PU Terkait Kwalitas Pembangunan dan harus mau segera memperbaiki seandainya tidak bisa diperbaiki maka akan kami tindak lanjuti lebih lanjut.
Memang kami sudah menyoroti ada beberapa titik terkait Kwalitas Pembangunan di Kota Metro Jelek/ buruk, dan kami akan Tegas akan kami Sidak mengEvaluasi kwalitas pembangunannya yang menurut kami tidak standar juga jauh dari Rancangan sebelumnya.
Apa yang menjadi penyebab Kwalitas Pembangunan jelek, yang pertama; Pembangunan ada masa perbaikan dari sebelum masa perbaikan pun setelah dua ( 2 ) minggu dibangun kondisinya Retak atau ada kerusakan sedikit, namun tidak segera diperbaiki akhirnya jebol, ini salah satu yang menjadikan Kwalitas mutunya jauh dari standarisasi, ini benar benar perlu butuh Evaluasi dan ini Tugas Pemerintah untuk memperbaiki dan Tugas kami untuk meng Evaluasi serta minta segera diperbaiki, jika dengan ini juga tidak segera diindahkan kami akan proses ke tahap selanjutnya dan Kami menjalankan Amanah Rakyat karena uang yang digunakan Uang Negara yang asalnya dari Rakyat.
Sementara Didik Isnanto Anggota Komisi III, menambahkan, dan meminta agar Dinas PU segera bertidak memperbaiki pasalnya jika tidak segera diperbaiki Kondisinya jalan semakin Amburadul lagi, terserah, jangan sampai Rakyat Marah. Ujarnya. ( Glenk)